CIANJUR – Formasi dokter spesialis di Kabupaten Cianjur kurang peminat. Dari 50 kuota yang disiapkan pada seleksi calon PNS, tidak ada satupun pendaftar.
Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Cianjur, Heri Farid, menampik tidak adanya peminat mengisi kuota formasi dokter spesialis karena minim sosialisasi.
“Kalau sosialisasi kami sudah menjalankannya dan masyarakat pun sudah tahu,” kata Heri, Jumat, 13 Desember 2024.
Heri menduga, tidak adanya pendaftar untuk formasi tersebut lantaran di Kabupaten Cianjur minim lulusan dokter spesialis. Heri tak menyebutkan secara gamblang kouta untuk formasi dokter spesialis.
“Mungkin lulusan dokter spesialis di Cianjur itu terbatas,” ujarnya.
Selain itu, Heri juga memperkirakan dokter spesialis yang ada di Kabupaten Cianjur tidak memiliki minat untuk menjadi PNS.
“Kalau adapun, dokter spesialis kurang minat menjadi PNS karena berbagai alasan,” pungkasnya. (bay)




