CIANJUR – Para penggemar gim konsol Playstation (PS) di Cianjur mengikuti kompetisi Pro Evolution Soccer (PES) yang tak biasa. Pada kompetisi itu, pihak penyelenggara menggunakan Playbox.
PS portabel yakni Plabox diperkenalkan kepada 32 peserta yang mengikuti turnamen di yang digelar Playbox 88 di ‘Warung Biasa di Jalan Siliwangi, Kelurahan Sawahgede, Minggu, 27 Oktober 2024.
Diketahui dua ownernya, Farhan Prawiradinata dan Putra Romdoni menyuguhkan alat PS dengan inovasi baru. Akses penggunaannya yang sangat praktis sehingga dapat digunakan di berbagai macam tempat di mana pun.
“Jadi, selain menggelar kompetisi PES, kita juga ingin memperkenalkan beberapa keunggulan dari Playbox ini kepada para penggemar atau pengguna game PS,” ujar Farhan.
Dengan adanya Playbox maka dapat mempermudah akses bermain di tempat umum. Pasalnya, semua persediaan alat PS dikemas menggunakan koper sehingga mudah jika dibawa ke mana pun.
“Jika teman-teman mau bawa Playbox ke mana pun tidak akan ribet karena semua alat di dalamnya dibungkus koper. Di dalamnya juga sudah disediakan layar. Hadi tidak perlu lagi televisi,” tutur dia.
Penggemar PS juga tidak perlu bingung ketika ingin bermain menggunakan Playbox di tempat umum. Sebab, semua device di-setting sepraktis mungkin untuk dapat bermain dengan nyaman.
“Kalau kita nyewa di rental PS biasanya ribet karena banyak kabel yang perlu disambungkan. Sedangkan Playbox hanya satu kabel saja jadi praktis jika misalnya mau main di kafe,” paparnya.
Ipang (30), peserta kompetisi PES Playbox, mengaku baru kali pertama merasakan pengalaman baru saat mengikuti kompetisi PES dengan suasana berbeda. Menurut dia, Playbox juga akan menciptakan suasana baru dengan bermain gim yang cocok untuk nongkrong, khususnya bagi para anak muda. Playbox ini juga terdapat PS 3 dan 4 yang di dalamnya banyak permainan yang seru.
“Sebenarnya kalau permainan sama saja. Tapi yang membedakan suasananya karena bermain PS di atas box. Apalagi karena praktis jadi sangat mudah dibawa ke mana-mana dan bisa dipakai kapan pun. Bahkan ketika lagi nongkrong di kafe,” pungkasnya. (bay)




